Detail Cantuman Kembali

XML

Pengembangan Perangkat Pemelajaran Matematika Dengan Pendekatan Realistik Ditinjau Dari Kemamapuan Koneksi Matematis Siswa Kelas VII SMP


Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran
matematika dengan pendekatan relistik ditinjau dari kemampuan koneksi
matematis siswa kelas VII SMP yang valid, praktis dan efektif sesuai dengan
kriteria pengembangan.
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan karena memberi hasil
berupa perangkat pembelajaran yang berorientasi pada pembelajaran matematika
dengan pendekatan realistik ditinjau dari kemampuan koneksi matematis siswa.
perangkat yang dihasilkan adalah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, Buku Kerja
Siswa, Buku Petunjuk guru, dan Soal tes kemampuan koneksi matematis siswa.
Ujicoba pada penelitian ini dilaksanakan di SMPK Santo Bernardus
Madiun pada tahun ajaran 2017/2018 semester I (Ganjil) kelas VII dengan
menggunakan perangkat pembelajaran matematika dengan pendekatan realistik
ditinjau dari kemampuan koneksi matematis siswa pada materi operasi pembagian
bentuk aljabar. Perangkat yang akan digunakan terlebih dahulu diuji tingkat
kevalidannya oleh 2 validator. Setelah memenuhi syarat kevalidan, perangkat
tersebut diujicobakan untuk mengetahui tingkat kepraktisan dan keefektifannya.
Kepraktisan perangkat diperoleh melalui lembar observasi pengelolaan
pembelajaran yang memuat dua objek pengamatan yaitu kemampuan guru dan
keaktifan siswa. Sedangkan keefektifan perangkat diperoleh melalui analisis hasil
tes kemampuan koneksi matematis siswa.
Nilai rata-rata hasil validasi oleh 2 validator menunjukkan bahwa seluruh
perangkat pembelajaran memenuhi kriteria cukup valid. Hasil observasi
kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran di dalam kelas memenuhi
kriteria cukup baik dengan nilai kategori 3,4. Keaktifan siswa dalam mengikuti
pembelajaran juga menunjukkan kriteria cukup baik dengan nilai kategori 3,2.
Namun hasil tes kemampuan koneksi matematis siswa menunjukkan bahwa hanya
19% siswa yang memenuhi syarat ketuntasan belajar.
Hasil dari validasi dan observasi menunjukkan bahwa perangkat
pembelajaran yang dikembangkan telah memenuhi kriteria valid dan praktis.
Tetapi dari hasil analisis tes kemampuan koneksi matematis perangkat
pembelajaran yang dikembangkan belum memenuhi syarat efektif sehingga
memerlukan penelitian lanjutan.
2018 Mat Alv p
2018 Mat
Text
Indonesia
Prodi Pend Matematika Unika Widya Mandala Madiun
2018
Madiun
xiii,147p;30 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...